AzHtSQZp1iZslulol6LhbSRfPW3X0CLkhgLjs78N
Bookmark

Songs That Need To Be Played LOUD!


Pagi, temans!
Hari kelima! Nggak nyangka sudah jalan 5 hari. Masih semangat? Masih. Kewalahan? Hmm... Lumayan. Hehe. Tapi so far, so good kok, masih bisa diatasi lah. Tema hari kelima adalah a song that needs to be played LOUD. Lumayan asik temanya. 

Oh ya, setelah coba googling sana sini, saya baru tau ternyata tidak ada batasan tertentu untuk lagu yang ingin kita pilih dalam setiap temanya. Awalnya saya mikir satu tema satu lagu gitu, eh ternyata nggak. hehe. Jadi, mulai post hari ini saya nggak akan membatasi jumlah lagu yang akan dipilih. Bisa satu, bisa juga lebih. Nah, untuk tema hari ini sengaja dipilih tiga lagu yang menurut saya pas banget. Apa aja lagunya?

1. Dipha Barus Feat. Nadin "ALL GOOD"


Siapa yang nggak kenal Dipha Barus? DJ yang satu ini nggak usah dipertanyakan lagi sepak terjangnya di dunia disc jockey Indonesia. Namanya pasti sudah terkenal banget di antara penikmat dance music Indonesia. Selain sebagai DJ, dia juga dikenal sebagai komposer dan produser musik. Awalnya saya bingung untuk memilih antara All Good dan No One Can Stop Us. Tapi akhirnya saya pilih yang pertama. Alasannya? Simpel. Jatuh cinta pada pendengaran pertama 😂

Iya, kalau lagu No One Can Stop Us, saya butuh beberapa kali mendengarkan sampai akhirnya suka. Di lagu ini pertama denger langsung klik dan suka. Waktu itu saya lagi iseng mantengin Swaragama FM (salah satu stasiun radio di Yogyakarta) dan kebetulan lagu ini yang lagi diputar. Pertama kali dengar awalnya nggak ngira kalau ini lagu Indonesia. Apalagi lirik lagunya pakai bahasa Inggris. Setelah lagunya selesai, penyiarnya bilang kalau nama penyanyinya Dipha Barus, salah satu DJ terkenal di Indonesia. What??.. Cukup kaget saya.
  

Semenjak itu lagu ini jadi salah satu lagu favorit buat teman jogging di pagi hari. Rasanya semangat aja larinya kalau dengerin kenceng-kenceng. Eh, saya nggak menganjurkan teman-teman mendengarkan lagu keras-keras di headset lho ya. Biarlah saya aja yang khilaf 😋 Kalau mau keras-keras, dengerin pake speaker aja biar telinganya nggak rusak. 

2. Sunmi "GASHINA"


Kayaknya semua fans KPOP pasti tahu lagu yang satu ini. Lagu ini memang lagi happening banget di Korea Selatan. Nggak hanya lagunya sih, choreography-nya juga ikutan terkenal. Penyanyi lagu ini adalah ex-member girlgroup Wonder Girls, Sunmi, dan dirilis bulan Agustus kemarin. Selain musiknya yang unik, beat drop-nya sebelum chorus juga enak banget, apalagi didengerin kenceng-kenceng. Badan rasanya pengen gerak sendiri. Hahaha.. 

Tapi beneran deh, menurut saya bridge, verse, chorus-nya itu unik dan enak banget didengerin, it's like.... each part has different vibe. It complement each other and blend together perfectly 😂

 
Gimana, enak kan lagunya? *maksa* Kalau teman-teman ada yang suka lagu genre dance-pop KPOP, mungkin lagu ini cocok buat kalian. Yang kurang familiar atau belum pernah denger lagu KPOP pun nggak ada salahnya untuk mencoba.


3. The Chainsmokers feat. Rozes "ROSES"


Lho, lagunya The Chainsmokers lagi??
Ya gimana ya, menurut saya lagu ini juga cocok mewakili tema hari ini. Lagian toh nggak ada ketentuan khusus yang menyebutkan kalau penyanyi yang udah disebutin nggak boleh dimasukkan ke tema lain, ya to? 😁 Entah kenapa dari dulu sampai sekarang saya nggak pernah bosan dengar lagu yang satu ini. Suerrr! Biasanya kalau butuh musik mood booster pagi-pagi, lagu ini nggak pernah kelewatan. Lagu ini adalah kolaborasi antara The Chainsmokers (musik) dan Rozes (vokal), dirilis pertama kali sebagai single dari debut EP nya The Chainsmokers yang berjudul "Bouquet" tahun 2015. Menurut saya lagunya super catchy dan nggak ngebosenin, apalagi didengerin berkali-kali. Buktinya, dari tahun 2015 sampai sekarang saya nggak pernah bosen. hehehe

 
Nah, itulah tiga lagu yang cocok untuk mewakili tema hari ini. Jangan lupa untuk baca post selanjutnya ya. Sampai ketemu besok pagi. Jyaa mata!
Post a Comment

Post a Comment